
Pada hari Senin, 2 Desember 2024, Komplek Sekolah Xaverius Kotabumi dipenuhi semangat kebersamaan dalam kegiatan tahunan Xaverius Day. Agenda ini dilaksanakan dalam rangka memperingati pesta Nama Santo Pelindung Sekolah, Santo Fransiskus Xaverius, yang menjadi momen penting bagi seluruh keluarga besar Xaverius Kotabumi untuk merayakan persaudaraan dan semangat pelayanan.
Kegiatan Xaverius Day dimulai dengan senam massal yang diikuti oleh seluruh peserta didik dari jenjang TK, SD, dan SMP Xaverius Kotabumi, serta walimurid, alumni, dan seluruh SDM kependidikan. Dengan iringan musik yang energik, senam ini berlangsung penuh semangat di lapangan utama sekolah. Semua peserta terlihat antusias bergerak bersama, menciptakan suasana hangat dan penuh kebersamaan.
Setelah senam, acara dilanjutkan dengan jalan sehat mengelilingi area sekitar Komplek Sekolah Xaverius Kotabumi. Jalan sehat ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sarana untuk mempererat hubungan antaranggota komunitas Xaverius. Sepanjang rute, para peserta menikmati suasana ceria dengan senyum dan canda yang menyelimuti perjalanan.
Sebagai puncak acara, kegiatan diakhiri dengan pengundian doorprize yang ditunggu-tunggu. Berbagai hadiah menarik telah dipersiapkan untuk memeriahkan acara ini, mulai dari alat tulis, perlengkapan sekolah, hingga hadiah utama yang sangat dinanti. Sorak gembira dan tepuk tangan mewarnai setiap pengumuman pemenang.
Kegiatan Xaverius Day 2024 menjadi bukti nyata bahwa kebersamaan dan semangat berbagi adalah nilai yang terus dijaga di Komplek Sekolah Xaverius Kotabumi. Semoga acara tahunan ini semakin mempererat persaudaraan dan menjadi inspirasi untuk terus melayani dengan hati, seperti teladan Santo Fransiskus Xaverius.
Vivat Xaverianum!